Jamur, bahan makanan yang banyak digemari, bukan hanya menjadi santapan makan yang enak, jamur juga memiliki kandungan gizi yang baik untuk tubuh manusia. Misalnya saja untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah kolesterol dan mencegah diabetes. Tekstur kenyal dan rasa yang lezat menjadi salah satu pilihan untuk berbagai menu hidangan.
Berikut beberapa olahan jamur yang dapat dijadikan sebagai lauk dan cemilan super lezat. Misalnya, jamur dijadikan salad, dipanggang, atau ditumis. Namun tetap ingat perhatikan ketika memilih, menyimpan, dan membersihkan jamur agar nutrisi jamur tetap terjaga maksimal. Apa saja sih olahannya, Yuk simak tips berikut!
Bola Nasi Isi Jamur
Resep bola nasi isi jamur adalah resep kreasi masakan berbahan nasi yang unik dan menarik. Menyantap nasi hangat diatas piring sudah biasa kan? Kali ini bisa mengkreasikan nasi dalam bentuk seperti bola-bola loh! lebih menariknya menu ini tidak menggunakan bahan-bahan yang mahal dan sulit. Hanya cukup menambahkan jamur dan bawang bombay sebagai isian bola nasi.
Baca juga : Ingat! Aturan Diet Sehat
Tumis Jamur Jambal
Penggemar ikan asin? Pasti sudah tidak asing dengan hidangan tumis jambal. Rasanya yang gurih sedap memang menjadi penambah nafsu makan meskipun hanya ditemani dengan sepiring nasi hangat. Resep kreasi tumis jambal memadukan ikan asin jambal dengan jamur enoki. Cara membuat tumis jamur jambal ini sangat praktis, mudah dan super lezat. Gunakan minyak zaitun, supaya lebih sehat.
Seblak Goreng Jamur
Seblak goreng jamur adalah kreasi seblak yang disajikan tanpa menggunakan kuah namun sungguh lezat. Terdapat dua jenis seblak yaitu seblak basah dan seblak kering. Seblak basah adalah menu seblak yang menggunakan kuah dan seblak kering tanpa menggunakan kuah atau seblak goreng. Kali ini resep seblak dikreasikan dengan jamur king oyster yang disuwir-suwir. Rasanya jadi unik.
Bakwan Jamur Sayuran
Bakwan jamur sayuran dapat dijdikan sebagai lauk atau pun camilan keluarga. Kreasi jamur yang tidak biasa ini bisa membuat sajian bakwan lebih berbeda dari lainnya. Adonan tepung yang menyatu dengan jamur, kol, wortel, dan daun bawang menjadikan olahan jamur semakin lezat. Cara pengolahannya pun sangat mudah, hemat dan praktis.
Perkedel Jamur
Perkedel jamur merupakan kreasi perkedel kentang sehat yang harus dicoba kelezatannya. Sajikan menu perkedel jamur yang unik sebagai rekomendasi lauk. Diolah dengan tepung lalu ditambahkan daging giling dan jamur merang, menciptakan resep perkedel yang enak dan juara! Selain praktis dibuat rasanya nikmat yang tidak bisa didapatkan dari menu perkedel lainnya.
Shabu Shabu
Shabu shabu adalah salah satu hidangan khas Jepang yang menyehatkan karena bahan-bahan di dalamnya dimasak dengan cara direbus. Hidangan ini selain menghangatkan juga menyegarkan dari kuah kaldunya yang nikmat. Shabu shabu berisi campuran sayuran, irisan daging dan aneka seafood. Yuk, ciptakan suasana Jepang di rumah dengan menu ini!
Kue Jamur Udang Keju
Kue jamur udang keju merupakan kreasi kue super unik yang menggunakan bahan seafood. Pasti tidak menyangka jika ternyata udang dan ayam bisa dibuat menjadi kue yang lezat. Daging ayam, udang dan ikan diolah bersama dengan susu, jamur kancing dan keju. Pasti penasaran kan dengan rasanya? Jangan khawatir! Semua bahan akan berpadu dengan campuran tepung.
Olahan jamur di atas bisa jadi referensi di akhir pekan loh. Hadirkan rasa restoran yang super lezat dirumah, agar keluarga betah stay dirumah. idf